Senin, 09 Mei 2011

Manfaat Makanan Sehat

Makanan sehat adalah makanan yang mengandung unsure keseimbangan gizi yang sempurna yang dibutuhkan tubuh sehingga vitalitas dan kesehatan tubuh terjaga dan prima. Dengan kesehatan tubuh yang baik, maka aktivitas kita pun sebagai mahasiswa akan menjadi lancar, dalam menjalani jam-jam perkuliahan maupun dalam mengerjakan tugas-tugas dari dosen. Kita pun akan terlindungi dari berbagai macam penyakit .

Seringkali kita kurang menyadari atau tidak peduli bahwa makanan yang kita konsumsi termasuk jenis makanan yang tidak sehat, misalnya makanan instant (fastfood). Makanan tersebut memang sangat menggugah selera, namun tanpa disadari makanan itu dapat membahayakan kesehatan kita karena miskin gizi dan serat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Karena makanan tersebut banyak mengandung garam, kolesterol, lemak, dan penyedap rasa. Jenis makanan tersebut sebaiknya dibatasi bahkan dihindari. Sebaiknya kita menerapkan pola makan sehat dan bergizi, dengan cara pola makan secara teratur dan tepat waktu. Hindari makan terlalu kenyang atau berlebihan. Meningkatkan konsumsi sayuran dan buah-buahan. Memperbanyak minum air putih dan jus segar. Semoga dengan cara ini hidup kita akan menjadi lebih sehat dan indah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar